
PESANTREN YATIM AL HILAL – kabar membanggakan kembali datang dari Pondok Pesantren Al Hilal! Dilaporkan, sebanyak 10 santri kelas 12 jenjang SMA Pesantren Al Hilal telah resmi menerima Sertifikat Kompetensi BNSP AI Generative for Support Business dari LSP P2 BBPVP Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Kemnaker) Bandung. Kegiatan sertifikasi ini dilaksanakan pada, Jumat (30/01/2026), yang berlokasi di Kantor LKP LPK Al Hilal, Jl. Jatikaler RT 05/RW 07 No. 49, Kelurahan Pasir Biru, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung.
Sertifikasi ini menjadi salah satu bentuk ikhtiar Pesantren Al Hilal dalam membekali santri tidak hanya dengan ilmu agama dan hafalan Al Quran, tetapi juga dengan kompetensi keterampilan yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja dan perkembangan teknologi masa kini.
Sebanyak 10 santri kelas 12 yang mengikuti sertifikasi ini dinyatakan kompeten dan berhak menerima Sertifikat BNSP AI Generative for Support Business. Sertifikat ini diterbitkan oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) melalui LSP P2 BBPVP Kemnaker Bandung sebagai pengakuan resmi atas kompetensi para santri di bidang pemanfaatan teknologi kecerdasan buatan generatif untuk mendukung kebutuhan bisnis.
Pelaksanaan sertifikasi berlangsung dengan tertib dan profesional, didampingi oleh asesor yang kompeten dan berpengalaman di bidangnya. Para santri diuji baik secara teori maupun praktik, meliputi pemahaman dasar AI generative, penerapan teknologi AI dalam mendukung proses bisnis, hingga etika dan pemanfaatan AI secara bertanggung jawab.
Pencapaian ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Pesantren Al Hilal, sekaligus bukti bahwa santri pesantren mampu beradaptasi dan bersaing di era digital. Dengan bekal sertifikasi kompetensi ini, diharapkan para santri dapat lebih percaya diri untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi maupun terjun langsung ke dunia kerja.
Topan Tamala, Pengurus LKP LPK Al Hilal menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada seluruh santri yang telah berhasil meraih sertifikasi tersebut.
“Selamat atas pencapaian sertifikasi kompetensi nya, semoga ilmu dan pengalaman yang di dapat bisa bermanfaat untuk melanjutkan study atau terjun ke dunia kerja. Kini, Santri Pesantren Al Hilal sudah naik kelas, selangkah lebih baik untuk menyongsong masa depan,” ungkap Topan Tamala.
Semoga gelar AI Generative Specialist (C.AG.) ini menjadi awal dari lahirnya generasi santri yang unggul, berdaya saing, dan berkontribusi positif bagi umat dan bangsa.
PENULIS: NAFISAH SAMRATUL FUADIYAH
Informasi & Call Center
🌐 Website: Pesantren Al Hilal
☎ Telpon: 022 2005079
📱 WA: 0812 2220 2751
Penulis:
Nafisah Samratul
Content Writter at Pesantren al-Hilal