Alhamdulillah, pada Sabtu (2/11/2024), Pesantren Al Hilal 1 Cililin kembali melaksanakan Tasmiul Quran untuk para santri tahfidz di pondok. Pada kesempatan kali ini, enam santri berhasil mentasmikan hafalan Al-Quran mereka, masing-masing mentasmikan hafalan Al-Quran juz 30. Mereka adalah:
- Ananda Muhammad Rizky Aditya (kelas 9)
- Ananda Adam Firdaus (kelas 9)
- Ananda Muhammad Faras Arkan (kelas 9)
- Muhammad Albebina (kelas 9)
- Muhammad Irsyad Dwi Nugraha (kelas 9)
- Dede Kurniawan (kelas 8)
Sama seperti pekan-pekan sebelumnya, kegiatan ini berlangsung di Masjid Marwah dan disaksikan secara langsung oleh Asatidz beserta santri tahfidz lainnya. Setiap sudut ruangan masjid terasa begitu penuh dengan lantunan ayat suci Al-Quran yang mengalun merdu dari santri yang mendapatkan giliran tasmi kali ini. Alhamdulillah, setiap santri dapat melantunkan hafalan mereka dengan lancar dan tanpa kesalahan, sebagai bukti dari dedikasi dan kerja keras mereka dalam program tahfidz.
Tahukah Sahabat? Tasmiul Quran merupakan salah satu tradisi penting dalam program Tahfidz yang berfungsi sebagai evaluasi dan motivasi bagi para santri supaya dapat terus menambah dan menjaga hafalan Al-Quran mereka. Kegiatan ini juga ditujukan untuk mencetak generasi penghafal Al-Quran yang unggul dan berakhlakul karimah.
Mohon doanya, semoga keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi santri lainnya untuk terus bersemangat dalam menghafal Al-Quran. Barakallahu fiikum, kepada semua santri yang telah berjuang dan berusaha keras dalam menjaga dan menghafal Al-Quran. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kemudahan dan kelancaran dalam setiap prosesnya. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati
Penulis:
Nafisah Samratul
Content Writter at Pesantren al-Hilal