Alhamdulillah, pada Kamis (27/06/2024), suasana di Pesantren Al Hilal Panyileukan para santri terlihat begitu khusyuk mengikuti kegiatan Halaqoh Tahfidz di pondok. Kegiatan ini dilaksanakan dengan khidmat dan dibimbing langsung oleh Asatidz.
Pagi itu, suasana pondok pesantren dipenuhi dengan suara lantunan ayat-ayat suci Al-Quran. Para santri, dengan penuh ketekunan dan kesabaran, mengulang-ulang hafalan mereka. Mereka duduk di aula utama pondok untuk berhalaqoh, mendengarkan dan memperhatikan setiap instruksi dari Asatidz. Program Halaqoh Tahfidz ini memang dirancang khusus untuk membantu para santri lebih cepat menghafal Quran, sekaligus mengevaluasi bacaan ayat-ayat Al-Qur’an yang mereka hafalkan.
Selain menghafal, para santri juga diajarkan cara-cara menjaga hafalan agar tetap kuat dan tidak mudah lupa. Asatidz memberikan berbagai tips dan metode, seperti murojaah atau mengulang hafalan secara rutin, serta teknik menghafal yang efektif. Di samping hal itu, mereka juga dianjurkan untuk menjaga adab, pergaulan dan segala aktivitas sehari-hari mereka untuk membantu hafalan mereka tetap terjaga. Semua ini dilakukan dengan tujuan agar para santri tidak hanya bisa menghafal, tetapi juga memahami dan mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari.
Kegiatan Halaqoh Tahfidz ini diadakan secara rutin, dan selalu dinantikan oleh para santri. Selain meningkatkan kemampuan hafalan, kegiatan ini juga mempererat silah ukhuwah antar santri. Mereka saling mendukung dan memotivasi satu sama lain, menciptakan suasana belajar yang kondusif dan penuh rasa kekeluargaan.
Harapannya, program ini bisa terus berjalan dengan baik dan semakin meningkatkan kualitas pendidikan di pesantren.
Dengan adanya Halaqoh Tahfidz, diharapkan para santri Pesantren Al Hilal Panyileukan dapat menjadi generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademi, tetapi juga kuat dalam iman dan taqwa. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kemudahan dan keberkahan dalam setiap langkah mereka. Aamiin.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati
Penulis:
Nafisah Samratul
Content Writter at Pesantren al-Hilal