Hari Pertama Ujian Tulis Kepesantrenan Yuk Intip Keseriusan Santri Yatim Penghafal Quran

Assalamualaikum sahabat Al Hilal! Alhamdulillah wa Syukurillahm, ujian tulis Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren Al Hilal 1 Cililin telah berjalan sejak hari ini, Senin (28/11/2022). Berlokasi di Masjid Marwah Cililin, Insya Allah Ujian Tulis Kepesantrenan pun akan dilaksanakan hingga 02 Desember 2022 mendatang.

Telah dilaksanakan sejak Selasa (22/11/2022) ujian lisan pun telah selesai dilaksanakan. Tak hanya ujian, para santri tetap bersemangat untuk melaksanakan berbagai kegiatan di pondok. Seperti kegiatan belajar mengajar dan mengaji pun senantiasa dilaksanakan oleh para santri Pondok Pesantren Al Hilal 1 Cililin. Tak melupakan hakikatnya sebagai seorang santri, mereka tetap semangat untuk membaca dan menghafal Al Quran.

Hari Pertama Ujian Tulis Kepesantrenan, Intip Keseriusan Santri
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Ujian dimulai secara lisan pada 22 hingga 24 November 2022, kemudian dilanjutkan dengan ujian tulis yang dimulai pada 28 November hingga 02 Desember 2022. Ada sembilan mata pelajaran yang diujikan, yaitu sebagai berikut:

  1. Fiqih
  2. Tajwid
  3. Berhitung
  4. Bahasa Inggris
  5. Hadis
  6. Mahfudzot
  7. Bahasa Arab
  8. Imla’
  9. Kitab

Masya Allah Tabarakallah, sungguh luar biasa ya adik-adik santri ini, setelah sebelumnya melaksanakan pembelajaran tentang semua pelajaran yang akan diuji, mereka pelajari dengan baik dan penuh semangat. Alhamdulillah wa Syukurillah, satu per satu santri pun menyelesaikan ujiannya dengan baik.

Hari Pertama Ujian Tulis Kepesantrenan, Intip Keseriusan Santri
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Dengan berbekal semangat belajar yang tinggi, kali ini menjadi ajang pembuktian serta unjuk gigi para santri untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Yuk doakan bersama-sama agar para santri mendapatkan hasil dan nilai yang terbaik dan lulus pada ujiannya masing-masing, baik itu ujian lisan yang telah selesai dilaksanakan dan ujian tulisan yang tengah dilaksanakan! Tentunya, selain melaksanakan kegiatan ujian ini, para santri juga tetap dapat melaksanakan kegiatan mengaji di pondok dengan baik, serta menghafal Al Quran sesuai dengan hafalannya masing-masing.

Bagaimana nih dengan Sahabat Al Hilal di rumah? Yuk, lebih semangat lagi untuk belajar dan mengaji, seperti yang telah dilaksanakan oleh para santri Pondok Pesantren Al Hilal 1 Cililin! Semangat terus ya, adik-adik!

Youtube: Pesantren Yatim Alhilal

Penulis: Aisyah

Penulis:

author

Nafisah Samratul

Content Writter at Pesantren al-Hilal

Related Posts

×