Suasana penuh keberkahan dan kebersamaan terasa di Masjid Marwah, Pesantren Al Hilal 1 Cililin, saat seluruh santri dan pengurus melaksanakan buka puasa sunnah Senin. Kegiatan yang berlangsung pada, Senin (12/08/2024) ini diikuti dengan penuh semangat oleh para santri, sebagai bagian dari rutin mereka dalam menunaikan shaum sunnah.
Kebersamaan di Masjid Marwah
Pelaksanaan kegiatan buka puasa bersama ini dilaksanakan di Masjid Marwah, Pesantren Al Hilal 1 Cililin yang berlokasi di Jalan Bonceret, Desa Rancapanggung, Cililin, Kabupaten Bandung Barat. Hidangan berbuka yang disediakan merupakan hasil donasi dari para #OrangBaik, yang dengan tulus mendukung kegiatan para santri di Pesantren Al Hilal 1 Cililin.
Santri-santri yang telah menunaikan shaum sunnah ini berkumpul bersama di masjid untuk menikmati hidangan berbuka. Suasana penuh kehangatan dan rasa syukur terpancar dari wajah para santri yang dengan antusias menyambut waktu berbuka.
Atas terselenggaranya kegiatan ini, seluruh santri dan pengurus Pesantren Al Hilal 1 Cililin pun menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada para #OrangBaik dan sahabat Al Hilal yang telah berkontribusi.
Semoga setiap kebaikan yang telah diberikan menjadi amal jariyah yang terus mengalir pahalanya.
InsyaAllah, kegiatan buka puasa sunnah bersama ini bukan hanya sekadar momen untuk berbuka puasa bersama, tetapi juga menjadi wadah mempererat silaturahmi antara santri dan pengurus pesantren. InsyaAllah, dukungan yang diberikan oleh para donatur akan terus memberikan keberkahan dan manfaat bagi para santri yang sedang menuntut ilmu di Pesantren Al Hilal 1 Cililin.
Aamiin ya rabbal ‘alaamiin, jazakumullah khairan katsiran Orang Baik dan sahabat Al Hilal!
Rasulullah SAW bersabda,
“Barangsiapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga.” (HR. Tirmidzi)
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Nafisah Samratul Fuadiyah
Penulis:
Nafisah Samratul
Content Writter at Pesantren al-Hilal