Intip Kegiatan Santri Pesantren Al Hilal di Akhir Pekan Yuk!

Assalamu’alaikum Sahabat Al Hilal! Siapa nih yang penasaran sama kegiatan santri di akhir pekan kali ini? Kita intip bareng-bareng, yuk!

Evaluasi Kegiatan Harian Santri di Pesantren Al Hilal Panyileukan

Intip Kegiatan Santri Pesantren Al Hilal di Akhir Pekan Yuk!
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Malam hari di Pesantren Al Hilal Panyileukan menjelang tidur, para santri berkumpul bersama Ustaz Yusuf dan asatidz lainnya untuk melakukan evaluasi kegiatan harian. Evaluasi ini menjadi momen penting bagi para santri untuk merefleksikan apa yang telah mereka pelajari dan lakukan sepanjang hari. Dengan bimbingan dari para ustaz, para santri diajak untuk merenungkan setiap kegiatan dan Pelajaran yang telah mereka dapatkan hari ini, serta mendapatkan nasihat dan motivasi agar lebih baik keesokan harinya.

Intip Kegiatan Santri Pesantren Al Hilal di Akhir Pekan Yuk!
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Evaluasi ini mencakup berbagai aspek kegiatan harian santri, mulai dari shalat berjamaah, menghafal Al-Qur’an, hingga kegiatan belajar mengajar. Ustaz Yusuf dan asatidz lainnya memberikan motivasi bagi para santri untuk terus berusaha dan meningkatkan kualitas diri. Momen ini juga menjadi waktu bagi para santri untuk saling berbagi pengalaman dan belajar dari satu sama lain.

Kreativitas Santri di Akhir Pekan

Intip Kegiatan Santri Pesantren Al Hilal di Akhir Pekan Yuk!
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Keesokan harinya, Ahad (30/6), para santri Pesantren Al Hilal Panyileukan mengisi waktu luang akhir pekan mereka dengan kegiatan yang tidak kalah menarik. Pada hari ini, para santri berkreasi membuat bakso mercon untuk makan siang. Kegiatan ini tidak hanya menambah keseruan di waktu luang, tetapi juga memberikan pengalaman berharga dalam memasak.

Dengan semangat dan antusiasme yang tinggi, para santri terlihat begitu ceria dan bersama-sama mempersiapkan bahan-bahan, meracik bumbu, hingga mengolah dan memasak bakso mercon yang pedas dan lezat. Proses memasak ini melibatkan kerjasama dan kebersamaan yang erat di antara para santri, menjadikan suasana pondok semakin hangat dan penuh kegembiraan.

Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Selain sebagai pengisi di waktu luang, kegiatan ini juga bertujuan untuk menambah keterampilan santri dalam memasak. Dengan belajar memasak, para santri diharapkan dapat mandiri dan memiliki keterampilan bermanfaat di masa yang akan datang. Kegiatan ini juga mengajarkan para santri tentang pentingnya kerja keras, kerjasama, dan ketekunan dalam mencapai hasil yang memuaskan.

Dengan beragam kegiatan positif dan bermanfaat ini, Pesantren Al Hilal Panyileukan terus berupaya menciptakan lingkungan yang kondusif bagi perkembangan pribadi dan akhlak para santri. Kegiatan evaluasi harian dan kreasi memasak bakso mercon adalah contoh nyata dari upaya tersebut, yang diharapkan dapat membentuk karakter santri yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga terampil dan mandiri dalam kehidupan sehari-hari. Aamiin.

Informasi selengkapnya:

✅ Youtube:

✅ Instagram:

✅ Facebook:

Informasi & Call Center

☎ Telpon: 022 2005079

☎ WA: 0812 2220 2751

Penulis: Elis Parwati

Penulis:

author

Nafisah Samratul

Content Writter at Pesantren al-Hilal

Related Posts

×