Pada hari Kamis yang penuh berkah, Santri Yatim Penghafal Quran dari Pesantren Al Hilal 8 Panyileukan kembali menunaikan amalan sunnah dengan melaksanakan shaum sunnah Kamis pada tanggal 7 Maret 2024. Momen ini merupakan momen menjelang pekan terakhir di bulan Sya’ban. Oleh sebab itu, para santri yatim kelas 10 di pondok Pesantren Al Hilal 8 Panyileukan berupaya untuk memperbanyak amalan sunnah sebelum bulan Sya’ban berakhir.
Dalam bulan Sya’ban yang penuh berkah, adik-adik kita di pesantren Al Hilal memanfaatkan kesempatan terakhir untuk melaksanakan amalan Shaum Sunnah sebelum bulan Ramadan tiba. Kebersamaan dan semangat untuk menjalankan ibadah semakin terasa di antara mereka.
Dengan dukungan dari Orang-orang baik dan Sahabat Al Hilal yang telah berdonasi dalam program “Buka Puasa Sunnah Untuk Santri Yatim dan Penghafal Al-Quran”, para santri tidak hanya merasakan kebahagiaan dalam menjalankan ibadah, tetapi juga dalam merasakan nikmatnya hidangan buka puasa Kamis. Masya Allah, terima kasih banyak kami ucapkan kepada sahabat-sahabat yang telah mendukung mereka.
Ada hal yang menarik perhatian, yaitu adik-adik santri tidak hanya menikmati hidangan buka puasa, tetapi mereka juga aktif terlibat dalam menyiapkan dan memasak hidangan tersebut dan tentunya hal ini juga tetap dibawah pengawasan para Asatidz di pondok. Kebersamaan dalam memasak bukan hanya sekadar aktivitas, tetapi juga menjadi wadah untuk mempererat tali persaudaraan di antara mereka.
Kehadiran mereka di dapur, meskipun penuh dengan kesibukan, membawa keceriaan dan kehangatan di tengah-tengah pesantren. Aroma harum masakan pun mengisi udara, menambah semangat dan kebersamaan di antara santri dan para pendampingnya.
Selanjutnya, ketika adzan maghrib berkumandang, dengan penuh kegembiraan mereka pun menikmati hidangan yang telah mereka buat sendiri dengan penuh kebersamaan dan keikhlasan. Semangat mereka dalam beribadah dan berbuat kebaikan patut menjadi inspirasi bagi kita semua.
Semoga kebersamaan dan semangat untuk melaksanakan ibadah tetap terjaga di hati mereka, dan semoga Allah SWT senantiasa memberikan keberkahan serta kebahagiaan dalam setiap langkah mereka di jalan-Nya. Amiin.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati
Penulis:
Nafisah Samratul
Content Writter at Pesantren al-Hilal