Assalamu’alaikum Sahabat Al Hilal, bagaimana kabarnya? Semoga senantiasa dalam keadaan sehat walafiat ya, Sahabat!

Tahukah Sahabat Al Hilal, tepatnya di hari Sabtu (08/10/2022) kemarin seluruh umat islam telah merayakan Hari Raya Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriyah. Jangan kira para Santri Yatim dan Penghafal Quran di Pesantren dan Rumah Tahfidz Al Hilal meliburkan diri dan meninggalkan kegiatan positifnya di akhir pekan! Alhamdulillah, di akhir pekan ini para santri tetap istiqomah mengikuti berbagai kegiatan bermanfaat di masing-masing Pondok.

Dimulai dari kegiatan belajar dan mengaji hingga berlatih hadroh tetap senantiasa mereka laksanakan dengan semangat. MasyaAllah Tabarakallah.

Inilah rentetan kegiatan yang tetap dilaksanakan oleh para santri Pesantren dan Rumah Tahfidz Al Hilal selama akhir pekan libur Maulid Nabi.

1. Pesantren Al Hilal 2 Cipadung

Di Akhir Pekan Para Santri Pesantren Al Hilal pada Ngapain Ya
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Akhir pekan ini, para santri Pesantren Al Hilal 2 Cipadung juga senantiasa beristiqomah mengikuti kegiatan belajar dan mengaji, lho! Tak kalah semangat dari para santri Rumah Tahfidz dan Pesantren Al Hilal lainnya, ya Sahabat Al Hilal

2. Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong

Di Akhir Pekan Para Santri Pesantren Al Hilal pada Ngapain Ya
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Masya Allah, di akhir pekan ini para santri Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong istiqomah berlatih Hadroh di tengah hujan yang mengguyur Kota Bandung. Mohon doanya ya, Sahabat Al Hilal. Insya Allah, tanggal 15 Oktober nanti para santri akan mengikuti lomba hadroh tingkat provinsi. Semoga apa yang dipersiapkan oleh para santri hasilnya maksimal dan dapat menambah pengalaman untuk mereka semua. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin

3. Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Ciberon

Di Akhir Pekan Para Santri Pesantren Al Hilal pada Ngapain Ya
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Alhamdulillah wa syukurillah, berkat keridhoan orang-orang baik yang menyisihkan rezekinya untuk para Santri Yatim dan Santri Penghafal Al Quran Al Hilal, Jum’at (07/10/2022) para santri Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon dapat menikmati hidangan lezat “Nasi Berkah”.

4. Rumah Tahfidz Al Hilal 6 Cisaranten

Di Akhir Pekan Para Santri Pesantren Al Hilal pada Ngapain Ya
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Alhamdulillah, di akhir pekan ini para santri Rumah Tahfidz Al Hilal 6 Cisaranten masih tetap istiqomah mengikuti kegiatan belajar dan mengaji, lho!

Masya Allah Tabarakallah, para santri terlihat begitu ceria dan menikmati setiap kegiatan yang dilaksanakan di Pondok Pesantren masing-masing.

Mari doakan semoga para santri senantiasa diberi kemudahan dalam setiap langkah yang mereka tempuh untuk menjadi seorang Penghafal Al Quran, semoga mereka beristiqomah dan selalu semangat hingga akhirnya mereka dapat mempersembahkan mahkota terbaik untuk kedua orangtuanya di surga kelak. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.

Jazakumullahu Khairan Katsiran, kepada para donatur yang senantiasa mendukung setiap program yang dilaksanakan oleh LAZISWAF Pesantren Al Hilal untuk disalurkan langsung kepada para Santri Yatim dan Penghafal Quran. Semoga setiap rezeki yang telah disisihkan untuk disedekahkan kepada para santri menjadi aliran pahala dan investasi terbaik di akhirat kelak. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.

Youtube: Pesantren Yatim Alhilal

Penulis: Elis Parwati

×