Pelatihan Bekam Sunnah Bersama Tiga Pondok Pesantren Al Hilal Sukses Dilaksanakan!

Alhamdulillah kegiatan “Pelatihan Bekam Sunnah” yang diikuti oleh 25 peserta dari Pesantren Al Hilal 2 Cipadung, Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru, dan Pesantren Al Hilal 7 Cipadung Wetan, telah dilaksanakan pada Ahad (26/11/2023). Dilatih langsung oleh Ustadz Assaepul dan Ustadzah Santri Novita dari Trigonatri Rumah Sehat, “Pelatihan Bekam Sunnah” pun dilaksanakan langsung di Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru pada pukul 08.00-11.00 WIB secara gratis.

Pelatihan Bekam Sunnah Bersama Tiga Pondok Pesantren Al Hilal Sukses Dilaksanakan!
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada peserta mengenai bekam sunnah, dari teori hingga praktik. Dua pelatih yang ahli di bidangnya, yaitu Ustadz Assaepul dan Ustadzah Santri Novita, menjadi narasumber yang memberikan ilmu secara komprehensif.

Ustadz Topan Tamala, Pengurus Pesantren Al Hilal menyebutkan,

“Semua yang hadir dibekali ilmu secara teori maupun praktek, dan mendapatkan Sertifikat Penghargaan sebagai peserta. Semua dibekali ilmu teori sampai praktek, hal ini bertujuan agar semua peserta memahami apa itu bekam sunnah, bagaimana keutamaanya, hingga bagaimana cara praktek nya,” ungkap Ustadz Topan Tamala melalui sambungan telegram pada (26/11/2023)

Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Sebanyak 25 peserta mendapatkan pengetahuan mendalam tentang bekam sunnah, termasuk keutamaan, cara pelaksanaan, dan manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Selain itu, para peserta juga mendapatkan kesempatan untuk langsung berlatih praktek dengan bimbingan langsung dari para pelatih.

Acara ini bukan hanya memberikan pengetahuan medis, namun juga bertujuan untuk memberdayakan peserta, khususnya santri penghafal Quran, agar memiliki keahlian tambahan yang bermanfaat untuk diri sendiri, keluarga, dan masyarakat sekitar. InsyaAllah pelatihan ini memberikan manfaat yang besar dan menjadi langkah awal dalam memberdayakan kesehatan masyarakat.

Dokumentasi pesantrenalhilal.com

“Semoga di kemudian hari, para Santri Pesantren Al Hilal tidak hanya mendapatkan ilmu Al Quran, namun mereka juga mendapatkan keterampilan mengenai Bekam Sunnah dan semoga kegiatan ini bisa bermanfaat untuk dirinya sendiri, keluarganya, maupun masyarakat di sekitarnya, Aamiin.” Pungkas Ustadz Topan Tamala.

Informasi selengkapnya:

✅ Youtube:

✅ Instagram:

✅ Facebook:

Informasi & Call Center

☎ Telpon: 022 2005079

☎ WA: 0812 2220 2751

Penulis: Nafisah Samratul Fuadiyah

Penulis:

author

Nafisah Samratul

Content Writter at Pesantren al-Hilal

Related Posts

×