Wabah covid-19 saat ini sangat cepat sekali, harus di putus penyebaran nya salah satu caranya dengan melarang atau tidak berkumpul dengan banyak orang dan menghindari kerumunan dan yang paling baik memutus mata rantai ini adalah dengan cara berdiam diri di rumah.

Kegiatan Pengajian Online
Kegiatan Pengajian Online

Seiring dengan berkembangnya teknologi yang ada, diiringi dengan kondisi wabah ini yang masih menghantui, saat ini tidak susah untuk mengadakan pengajian secara online atau kegiatan-kegiatan lain secara online.

Seperti yang di lakukan oleh pengajian pesantren Al hilal 3 yang bertemakan tentang tahsin, karena kondisi seperti ini maka di adakan lah pengajian online.

Rosulullah shallallahu’alaihi wasallam bersabda ;
“Tidaklah suatu kaum duduk untuk mengingat Allah, kecuali para malaikat (Rahmah) mengelilinginya, Rahmat Allah menyelimuti dan turun kepada mereka keterangan , serta Allah memuji mereka di hadapan makhluk yang berbeda di sisinya” (HR. Muslim).

Peserta yang mengikuti pengajian ini adalah peserta dari program Tahfiz umum yang di adakan di pesantren Al hilal 3. Jadi di karenakan progam tahsin tersebut untuk mengetahui dari mana asal suara huruf Hijaiyah yang ada dalam Al-Qur’an. Dengan mempelajari tahsin sambil menghafal Al-Qur’an maka akan semakin sempurna apa yang di hafalkanya .

×