Produktivitas Santri Kelas XI Pesantren Al Hilal 1, 2 dan 3

Pesantren Al Hilal hingga saat ini telah berpengalaman selama lebih dari 22 tahun dalam mengasuh anak yatim. Saat ini, Pesantren Al Hilal telah memiliki 3 cabang pondok untuk santri yatim dan dhuafa, penghafal Al-Quran yang mukim di Jawa Barat, di antaranya:

📍 Pesantren Al Hilal 1 Cililin, Jalan Bonceret Rt 01 Rw 08 Desa Rancapanggung Kecamatan Cililin, Waduk, Kabupaten Bandung Barat
📍 Pesantren Al Hilal 2 Panyileukan, Jl. Raya Panyileukan Ruko G No.9, Cipadung Kidul, Kec. Panyileukan, Kota Bandung
📍 Pesantren Al Hilal 3 Cipadung, Komplek Patra Asri, L-16, Cipadung Wetan, Kec. Panyileukan, Kota Bandung

Pesantren Al Hilal 1 Cililin merupakan pondok Pesantren Al Hilal yang menampung santri jenjang SMP kelas VII hingga kelas IX. Sedangkan, Pesantren Al Hilal 2 Panyileukan merupakan pondok Pesantren Al Hilal yang menampung santri jenjang SMA kelas X. Dan Pesantren Al Hilal 3 Cipadung merupakan pondok Pesantren Al Hilal yang menampung santri jenjang SMA kelas XI. Bersama dengan ini, yuk kita intip beberapa kompilasi kegiatan santri di pondok Pesantren Al Hilal.

Produktivitas Santri Kelas XI Pesantren Al Hilal 1, 2 dan 3

Dok. Kegiatan santri Pesantren Al Hilal 1 Cililin kelas VII

Saat ini adik-adik santri kelas VIII dan IX Pesantren Al Hilal 1 Cililin kembali disibukkan dengan kegiatan harian di pondok seperti biasanya. Begitu juga dengan adik-adik santri kelas VII yang baru saja memulai perjalanannya di pondok Pesantren Al Hilal 1 Cililin dua pekan lalu. Mereka tentunya masih beradaptasi dengan rutinitas belajar di pondok.

Produktivitas Santri Kelas XI Pesantren Al Hilal 1, 2 dan 3

Dok. Kegiatan santri Pesantren Al Hilal 2 Panyileukan

Adapun adik-adik santri kelas X di Pesantren Al Hilal 2 Panyileukan yang saat ini senantiasa terus belajar kosakata dan mengolah kata hingga membuatnya menjadi kalimat untuk mengasah kemampuan bahasa Arabnya. Setiap harinya para Asatidz di pondok senantiasa memberikan kosakata baru untuk para santri, dalam upaya memperkaya kosakata bahasa Arab para santri. Pada Kamis (25/7) pagi, kali ini yang memberikan kosakata bahasa Arab adalah Ustaz Yusuf. Alhamdulillah, adik-adik santri tetap semangat mengikuti berbagai kegiatan pembelajaran di pondok.

Produktivitas Santri Kelas XI Pesantren Al Hilal 1, 2 dan 3

Dok. Murojaah siang santri Pesantren Al Hilal 3 Cipadung

Selanjutnya, ada adik-adik santri kelas XI Pesantren Al Hilal 3 Cipadung yang juga tak kalah semangat dalam mengikuti berbagai rutinitas di pondok setiap harinya, Seperti yang dilaksanakan pada Rabu (24/7) siang hari setelah mengikuti kegiatan pembelajaran di ruang kelas para santri kembali disibukkan dengan murojaah siang untuk memperkuat hafalan Al-Quran mereka.

Dok. Bersih-bersih sore hari santri Pesantren Al Hilal 3 Cipadung

Tak berhenti di sana, kegiatan pun disambung dengan kegiatan bersih-bersih di sore hari. Agenda ini merupakan agenda rutinan setiap harinya yang dilaksanakan oleh santri yang berbeda, menyesuaikan jadwal piket mereka perharinya.

Dok. Mempelajari ilmu komputer santri Pesantren Al Hilal 3 Cipadung

Malam harinya, mereka mempelajari ilmu komputer untuk mencari materi pelajaran, biasanya menjelang tidur mereka juga mengikuti evaluasi harian bersama asatidz di pondok.

Esok harinya, Kamis (25/7) kegiatan terus berlanjut. para santri kelas XI Pesantren Al Hilal 3 Cipadung kembali memulai harinya dengan halaqah Quran dan tiarakat Subuh.

Dok. Halaqah quran dan tirakat subuh santri Pesantren Al Hilal 3 Cipadung

Masya Allah, produktif sekali ya, kegiatan mereka setiap harinya. Kalau Sahabat bagaimana, sudah se-produktif Santri Pesantren Al Hilal belum?

Mohon doanya, ya! Semoga adik-adik santri di Pesantren Al Hilal senantiasa diberikan kekuatan, keistiqomahan, kemudahan dan kelancaran dalam perjalanannya menimba ilmu di pondok Pesantren Al Hilal 1 Cililin, Pesantren Al Hilal 2 Panyileukan maupun Pesantren Al Hilal 3 Cipadung.

Jazakumullahu khairan katsiran, kepada ornag-orang baik yang hingga saat ini telah mendukung dan ikut berkontribusi dalam program kebaikan yang telah diselenggarakan oleh Pesantren Al Hilal untuk para santri yatim dan dhuafa penghafal Al-Quran melalui LAZISWAF Al Hilal. Semoga setiap kebaikan yang telah Sahabat tunaikan, menjadi suatu keberkahan dan Allah SWT ganti berkali-kali lipat. Aamiin.

Informasi selengkapnya:

✅ Youtube:

✅ Instagram:

✅ Facebook:

Informasi & Call Center

☎ Telpon: 022 2005079

☎ WA: 0812 2220 2751

Penulis: Elis Parwati

Penulis:

author

Nafisah Samratul

Content Writter at Pesantren al-Hilal

Related Posts

×