Semangat Dalam Aktivitas “Jumsih” Bersama Santri Yatim dan Penghafal Al-Quran Pesantren Al Hilal!

Jum’at Bersih, atau yang akrab disebut “Jumsih” telah menjadi agenda wajib yang diterapkan oleh adik-adik santri di Pesantren Al Hilal. Kegiatan ini dilaksanakan dengan penuh semangat dan penuh kebersamaan, baik secara harian maupun pekanan.

Pada Jum’at (13/10/2023), Pesantren Al Hilal kembali menggelar Jumsih dengan kehadiran para santri dari TPA Al Hilal 1 Cililin dan Pesantren Al Hilal 7 Cipadung Wetan di masing-masing pondok. Kegiatan ini bukan hanya sekadar membersihkan lingkungan secara fisik, tetapi juga menciptakan ikatan sosial dan silahukhuwah yang erat di antara para santri.

Semangat Dalam Aktivitas “Jumsih” Bersama Santri Yatim dan Penghafal Al-Quran Pesantren Al Hilal!
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Para santri dengan gembira berkumpul di sekitar area pondok untuk membersihkan dan merapikan lingkungan sekitar. Mereka membersihkan halaman, meja, kursi, jendela dan tempat-tempat yang biasa mereka gunakan untuk belajar. Semangat gotong-royong yang tinggi beserta keceriaan terpancar dari wajah mereka.

Kegiatan Jumsih bukan hanya sekadar membersihkan lingkungan fisik, tetapi juga membersihkan batin. Para santri di Pesantren Al Hilal memahami bahwa menjaga kebersihan fisik adalah cerminan dari kebersihan batin. Kebersihan fisik mencerminkan kebersihan hati dan niat yang tulus dalam beribadah kepada Allah.

Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Semangat berbagi, tolong-menolong, dan peduli terhadap sesama menjadi nilai-nilai yang ditanamkan dalam kegiatan Jumsih. Semua santri bekerja sama dengan penuh rasa kebersamaan dan persaudaraan, menciptakan suasana yang begitu hangat di pondok.

Kegiatan Jum’at Bersih ini bukan hanya membawa manfaat dalam menjaga kebersihan fisik lingkungan pesantren, tetapi juga menciptakan rasa kebersamaan dan semangat beribadah yang tinggi di antara para santri. Semoga semangat dalam menjalankan Jum’at Bersih ini terus berlanjut dan menjadi bekal berharga dalam menjalani kehidupan sehari-hari mereka. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin…

Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Informasi selengkapnya:

✅ Youtube:

✅ Instagram:

✅ Facebook:

Informasi & Call Center

☎ Telpon: 022 2005079

☎ WA: 0812 2220 2751

Penulis: Elis Parwati

Penulis:

author

Nafisah Samratul

Content Writter at Pesantren al-Hilal

Related Posts

×