Menghafal Quran, Menulis Ayat Kursi Hingga Membaca Iqra dan Al Quran, Semangat Melaksanakan Program Ramadhan Adik-Adik Tpa Al Hilal 1 Cililin!

Assalamualaikum sahabat Al Hilal, Alhamdulillah wa Syukurillah kegiatan belajar dan mengaji santri TPA Al Hilal 1 Cililin kembali dilaksanakan!

Spesial Ramadhan 1444 H, Di hari ke-14 Ramadhan kemarin pada Rabu (05/04/2023) pun adik-adik santri kita kembali menghafal Quran, Menulis Ayat Kursi, hingga membaca Iqra dan Al Quran di Masjid Marwah Cililin.

Program Ramadhan menjadi program yang amat dinanti-nanti oleh para santri Pesantren dan Rumah Tahfidz Al Hilal 1 hingga 8.

Menghafal Quran, Menulis Ayat Kursi, Membaca Iqra dan Al Quran
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Begitu juga dengan para santri TPA Al Hilal 1 Cilin, begitu antusias untuk melaksanakan kegiatan di Program Ramadhan 1444 H ini. dimulai dengan hafalan Al Quran yang disetorkan kepada asatidznya masing-masing, kemudian dilanjutkan dengan belajar menulis ayat kursi.

Sahabat Al Hilal, dengan bacaan Ayat Kursi, Allah SWT akan menjaga ketika terlelap. Sebagaimana hadis Rasulullah SAW:

“Apabila engkau mendatangi tempat tidur (di malam hari), bacalah Ayat Kursi, niscaya Allah akan senantiasa menjagamu dan setan tidak akan mendekatimu hingga waktu pagi” (HR. Al-Bukhari).

Menghafal Quran, Menulis Ayat Kursi, Membaca Iqra dan Al Quran
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Tak berhenti sampai disitu, kegiatan santri pun dilanjutkan dengan membaca Al Quran dan Iqra bersama di Pondok.

Sahabat Al Hilal pasti sudah tau, bahwa menghafal Al Quran amat penting bagi kita selaku seorang muslim. Tahukah Sahabat? Seorang yang rajin mengahafal Al Quran memiliki keutamaannya tersendiri, salah satunya yaitu mendapatkan kedudukan yang tinggi dalam pandangan Allah SWT.

Menghafal Quran, Menulis Ayat Kursi, Membaca Iqra dan Al Quran
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Hal ini dikarenakan, seseorang yang menghafal Al Quran sudah pasti mencintai Kalamullah (perkataan Allah), sedangkan Allah SWT sangat mencintai mereka yang cintai pada kalam-Nya. Kedua, penghafal Al Quran akan meraih banyak sekali pahala.

Alhamdulillah, Tanpa kenal lelah, para santri pun melanjutkan hafalannya masing-masing di pondok, dan para santri pun amat hebat dalam menalar hafalannya!

Barakallah Adik-adik santri, semangat dan selamat berpuasa hingga akhir, ya!

Youtube: Pesantren Yatim Alhilal

Penulis: Aisyah

Penulis:

author

Nafisah Samratul

Content Writter at Pesantren al-Hilal

Related Posts

×