Bahagianya Santri Al Hilal 1 Cililin Terima Seragam Olahraga dari Teh Ciki dan Kang Rezky Adhitya

Jumat (25/10) menjadi hari yang berkesan bagi para santri di Pesantren Al Hilal 1 Cililin. Pada kesempatan istimewa ini, mereka menerima seragam olahraga baru dari Teh Citra Kirana dan Kang Rezky Adhitya. Senyum lebar dan binar kebahagiaan jelas terlihat di wajah-wajah santri saat mengenakan seragam baru yang dipadukan dengan sepatu pemberian sebelumnya dari kedua dermawan tersebut.

Bahagianya Santri Al Hilal 1 Cililin Terima Seragam Olahraga dari Teh Ciki dan Kang Rezky Adhitya
Dok. pesantrenalhilal.com

Seragam dan sepatu baru ini tidak hanya mempercantik penampilan para santri, tetapi juga meningkatkan semangat mereka dalam berolahraga dan beraktivitas. Bantuan tersebut menjadi bentuk perhatian dan kepedulian Teh Ciki dan Kang Rezky terhadap pendidikan serta kesejahteraan anak-anak yatim dan dhuafa di pesantren.

Bahagianya Santri Al Hilal 1 Cililin Terima Seragam Olahraga dari Teh Ciki dan Kang Rezky Adhitya
Dok. pesantrenalhilal.com

Pesantren Al Hilal mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas sedekah dari Teh Ciki dan Kang Rezky. “Jazakumullahu khairan katsiran kepada Teh Ciki dan Kang Rezky. Semoga Allah melimpahkan balasan berlipat ganda, perlindungan, kesehatan, dan keberkahan untuk mereka serta keluarga,” ucap salah satu pengurus dalam kutipan postingan laporan penyaluran.

Dok. pesantrenalhilal.com

Kegiatan berbagi seperti ini tidak hanya memberikan manfaat materi, tetapi juga menjadi inspirasi bagi banyak orang untuk berbuat kebaikan. Kehadiran seragam dan sepatu baru diharapkan mampu mendorong para santri supaya lebih giat belajar dan aktif dalam berbagai kegiatan.

Dok. pesantrenalhilal.com

Semoga Allah senantiasa memudahkan urusan dan melindungi Teh Ciki dan Kang Rezky beserta keluarga. Aamiin Yaa Rabbal’alamin.

Informasi selengkapnya:

✅ Youtube:

✅ Instagram:

✅ Facebook:

Informasi & Call Center

☎ Telpon: 022 2005079

☎ WA: 0812 2220 2751

Penulis: Elis Parwati

Penulis:

author

Nafisah Samratul

Content Writter at Pesantren al-Hilal

Related Posts

×