Intip Kegiatan Belajar Hingga ANBK Santri Yatim Pesantren Al Hilal 1 Cililin Yuk Sahabat!

Kegiatan Belajar Santri Yatim Pesantren Al Hilal 1 Cililin berjalan sesuai jadwal yang ditentukan. Setelah sebelumnya, para santri telah melaksanakan ANBK pertama pada Kamis (15/09/2022).

Alhamdulillah wa syukurillah, pada Rabu (21/09/2022) Santri Yatim Pesantren Al Hilal 1 Cililin kelas 7 telah melaksanakan kegiatan belajar Kepesantrenan di Pondok, sedangkan Santri Yatim kelas 8 telah melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahap akhir di Sekolah SMP.

Kegiatan Belajar Hingga ANBK Santri Al Hilal 1 Cililin Yuk Sahabat
Kegiatan Belajar Hingga ANBK Santri Al Hilal 1 Cililin Yuk Sahabat

Adapun mata pelajaran yang diujikan kepada Santri Yatim adalah mata pelajaran umum. Yaitu IPA, IPS, PAI dan mata pelajaran umum lainnya. Pada sesi pertama yang telah dilaksnakan pekan lalu, Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) pun berjalan dengan lancar. Para santri pun merasa lega karena telah menyelesaikan tahap demi tahap untuk mengikuti aturan pemerintah.

Asesmen Nasional adalah program evaluasi yang diselenggarakan Kemendikbudristek untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.

Agar Asesmen Nasional dapat berjalan dengan lancar, maka semua pihak yang terlibat sepatutnya mengetahui tugas dan tanggung jawab masing-masing. Khususnya satuan pendidikan sebagai pihak utama yang akan menjalankan Asesmen Nasional.

Mengutip laman resmi Direktorat Sekolah Menengah Pertama Kemendikbudristek, Pelaksana Asesmen Nasional tingkat Satuan Pendidikan dibentuk oleh masing-masing satuan pendidikan.

Kegiatan Belajar Hingga ANBK Santri Al Hilal 1 Cililin Yuk Sahabat
Kegiatan Belajar Hingga ANBK Santri Al Hilal 1 Cililin Yuk Sahabat

Seperti melakukan sosialisasi kepada pendidik, peserta didik, orang tua atau wali peserta didik, dan masyarakat lainnya tentang kebijakan Asesmen Nasional dan teknis pelaksanaan Asesmen Nasional, kemudian merencanakan pelaksanaan Asesmen Nasional di satuan pendidikan masing-masing, serta melakukan verifikasi data calon peserta Asesmen Nasional dan melaporkan ke pelaksana tingkat kabupaten/kota atau provinsi sesuai dengan kewenangannya, dan lain sebagainya.

Sebagai salah satu Satuan Pendidikan, Pondok Pesantren Al Hilal 1 Cililin pun melaksanakan kegiatan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK), tentunya dengan memerhatikan hal-hal yang penting sesuai dengan aturan yang berlaku. Barakallah adik-adik Santri Yatim Pesantren Al Hilal 1 Cililin!

Mohon doa restu, semoga para Santri diberikan kemudahan dalam menjalankan ANBK tersebut agar mendapatkan hasil yang terbaik. Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin.

Youtube: Pesantren Yatim Alhilal

Penulis: Aisyah

 

Penulis:

author

Nafisah Samratul

Content Writter at Pesantren al-Hilal

Related Posts

×