Assalamualaikum sahabat Al Hilal! Alhamdulillah wa Syukurillah, penyaluran santunan beras dan uang saku untuk Santri Yatim Penghafal Quran Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon telah dilaksanakan pada Ahad (28/05/2023).
Dalam kegiatan yang dihadiri langsung oleh delapan Santri Yatim, Asatidz, hingga Wali Santri Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon, sebanyak 27 kantong beras dan uang saku pun diterima langsung oleh adik-adik kita di Pondok. Masya Allah tabarakallah.
Kegiatan pun dimulai pukul 08.00 WIB dengan pembukaan sholawat dan pembacaan al Quran bersama-sama, dilanjutkan dengan pesan dan motivasi kepada santri yatim untuk selalu semangat belajar serta rajin beribadah, juga tausiah singkat tentang “keistimewaan santri yatim”.
Alhamdulillah wa Syukurillah, sedekah beras dengan masing-masing seberat 5 kilogram telah diterima khusus para santri yatim penghafal quran Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon.
Tak lupa, acara pun diakhiri dengan memanjatkan doa terkhusus untuk seluruh donatur dermawan Al Hilal. Hingga sampai pada acara puncak, yaitu pembagian santunan beras dan uang tunai kepada para Santri Yatim Penghafal Quran Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon.
Kegiatan pun berlangsung dengan baik dan hikmat tanpa adanya kendala apapun, dan berakhir pada pukul 09.30 WIB. Santri Yatim Penghafal Quran Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon pun pulang ke rumah masing-masing dengan membawa berkat dari Para Dermawan. Jazakumullah Khairan Katsiran, Sahabat!
Pihak Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon pun senantiasa mengucapkan terimakasih sebanyak-banyaknya untuk para Donatur Setia yang senantiasa berpartisipasi dalam keberlangsungan hidup para Santri Yatim Penghafal Quran.
“Alhamdulillah wa syukurillah dipagi yang cerah ini pembagian santunan beras dan santunan uang untuk santri yatim penghafal qur’an telah disalurkan, kegiatan yang dihadiri 8 santri yatim penghafal al-qur’an dan wali dari santri yatim juga ikut hadir mendampingi, sebanyak 27 karung beras dan uangtelah disalurkan pada kegiatan santunan santri yatim ini”, ujar Ustazah Dita selaku Pengurus Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon.
“Alangkah Indahnya Suasana Santunan Pembagian Beras dan Santunan Uang Untuk Santri Yatim Yang Insya Allah di Rahmati Allah, semoga Seluruh Donatur yang Peduli Terhadap Santri Yatim Al Hilal Semoga menjadi Pahala Yang berlipat ganda dan menjadi Jalan Keberkahan Rizki, Umur dan Hidupnya Aamiin Yarabbal ‘alamin”, lanjut Ustazah Dita.
Youtube: Laziswaf Al Hilal & Pesantren Yatim Alhilal
Penulis: Aisyah
Penulis:
Nafisah Samratul
Content Writter at Pesantren al-Hilal