Doa dan Dzikir Bersama senantiasa dilaksanakan secara rutin setiap pekannya oleh LAZISWAF Pesantren Al Hilal bersama para Santri Yatim dan Penghafal Quran di 7 Pondok Pesantren Al Hilal. Alhamdulillah wa syukurillah, sudah dua pekan lamanya Doa dan Dzikir ini kembali dilaksanakan setelah cuti bersama Hari Raya Idul Fitri.
Pada pekan ini tepatnya pada hari Kamis (19/05/22), kegiatan tersebut telah sukses digelar secara virtual melalui zoom meeting. Dengan dipimpin oleh Ustadz H. Herman, M.Sos atau yang lebih akrab dikenal Ustadz Herman dimana juga beliau merupakan Direktur DT Insani.
Diawali dengan memperdengarkan lantunan ayat suci al-Quran QS. Al-Falaq yang dibacakan secara virtual oleh salah satu santri dari Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon.
Dalam kesempatan kali ini, pelaksanaan Doa dan Dzikir Bersama, “Meraih Pertolongan Allah SWT” menjadi tema yang diangkat dalam kultum di sela-sela kegiatan. Terkait dengan waktu pelaksanaan kegiatan ini yaitu pukul 18.30 – 19.30 WIB.
Kegiatan ini tentunya juga disiarkan secara langsung melalui akun Instagram dan Youtube Pesantren Yatim Al Hilal serta akun Facebook Laziswaf Pesantren Al Hilal, bertujuan supaya seluruh kalangan yang memiliki udzur untuk bergabung dalam ruangan virtual zoom meeting, juga dapat hadir mengikuti kegiatan Doa dan Dzikir Bersama.
“Dalam upaya meraih pertolongan dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala, alangkah baiknya kita menjalankan 3T. T yang pertama adalah perbanyak ‘Taubat’ kepada Allah, tidak ada yang menghalangi pertolongan Allah kecuali dosa yang kita lakukan. T yang kedua adalah tingkatkan ‘Taat’, barang siapa yang taat kepada Allah, maka Allah berjanji akan memudahkan segalanya. T yang terakhir adalah ‘Tawakal’ menyerahkan segaka urusan kepada Allah, maka Allah akan mencukupi segala urusan kita. Tingkatkan kualitas dan kuantitas ibadah kita, serahkan segala-galanya kepada Allah,” ungkap Ustadz Herman di sela-sela kultum singkatnya pada pelaksanaan Doa dan Dzikir Bersama Santri Yatim Penghafal Quran pada Kamis (19/05/2022).
Kesimpulannya adalah agar kita senantiasa diberi pertolongan oleh Allah Subhanahu Wa Ta’ala di dunia maupun akhirat, maka alangkah baiknya kita memperbanyak taubat, taat dan tawakal.
Tentunya kita juga harus menghindari maksiat agar tidak ada hal yang menghalangi pertolongan dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala.
Setelah kultum singkat yang berdurasi 10 menit selesai, kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan Asmaul Husna. Kemudian ditutup dengan kegiatan inti yaitu Doa dan Dzikir Bersama yang dipimpin langsung secara virtual oleh Ustadz Herman.
Di penghujung acara kegiatan pun ditutup oleh Kang Taupik Ari Pratama selaku pemandu acara Doa dan Dzikir Bersama pada pekan ini, yang dimana beliau juga merupakan bagian dari Komunitas Sahabat Al Hilal Cianjur.
Alhamdulillah wa syukurillah, dalam kesempatan kali ini kegiatan Doa dan Dzikir Bersama diikuti oleh hampir 300 Partisipan yang terdiri dari para santri dan pengurus di 7 Pondok Pesantren Al Hilal, wali murid, donatur serta kalangan umum lainnya.
Masya Allah Tabarakallah, semoga dengan diadakannya kegiatan ini secara rutin dapat membangkitkan semangat ibadah untuk kita semua yang senantiasa mengikuti kegiatan setiap pekannya. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.
Youtube: Pesantren Yatim Alhilal
Penulis: Elis Parwati