Alhamdulillah wa syukurillah, hingga saat ini seperti yang telah Sahabat Al Hilal ketahui bahwa Pesantren Al Hilal telah berpengalaman selama 20 tahun dalam mengasuh anak yatim di berbagai wilayah Jawa Barat.
Tentunya tak lain dan tak bukan ini semua adalah berkat kehendak dan karunia dari Allah SWT dan berkat donatur yang berbaik hati mengulurkan tangannya untuk menyisihkan sebagian rezekinya guna ikut menciptakan lebih banyak senyuman di Pesantren Al Hilal.
Berkat para donatur yang telah menyisihkan rezekinya, Alhamdulillah wa sykurillah para santri Yatim dan Penghafal Quran di Rumah Tahfidz Al Hilal 6 Cisaranten pun dapat menikmati hidangan lezat Nasi Berkah, tepatnya pada Jum’at (15/07/2022) sore setelah kegiatan belajar dan mengaji.
Dilaksanakan pada pukul 17.00 WIB setelah Kegiatan Belajar dan Mengaji, para santri langsung menyerbu makanan yang dihidangkan dengan metode prasmanan. Setelah itu, para santri pun makan bersama.
Diselenggarakan di Rumah Tahfidz Al Hilal 6 Cisaranten yang berlokasi di,
📍 Jalan Golf Raya No.11, Kelurahan Cisaranten Bina Harapan, Kecamatan Arcamanik, Kota Bandung
Tak hanya para santri saja, wali santri pun juga diundang dalam kegiatan yang berlangsung pada Jum’at sore hari ini dan ikut bergabung dengan para santri, pengajar dan pengurus Al Hilal 6 Cisaranten untuk menikmati hidangan lezat sekaligus silaturahmi dengan pengurus maupun pengajar di Rumah Tahfidz Al Hilal 6 Cisaranten.
Berdasarkan laporan tertulis dari Ustadz Yusup selaku pimpinan Rumah Tahfidz Al Hilal 6 Cisaranten, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka berbuat kebaikan dengan Tagline “Jum’at Berkah dan Nasi Berkah Untuk Santri Yatim dan Penghafal Quran Pesantren Al Hilal”.
Jazakumullahu Khairan Katsiran, semoga setiap suapan para santri Rumah Tahfidz Al Hilal 6 Cisaranten menjadi salah satu sebab berkahnya harta para dermawan. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin
Youtube: Pesantren Yatim Alhilal
Penulis : Elis Parwati
Penulis:
Nafisah Samratul
Content Writter at Pesantren al-Hilal