Sahabat Al Hilal, tak terasa kita telah memasuki Ramadhan hari ke empat. Apakah Ramadhan mengurangi kegiatan di Pondok Pesantren dan Rumah Tahfidz Al Hilal? Tentu tidak! Justru, para santri Pondok Pesantren dan Rumah Tahfidz Al Hilal semakin bersemangat dalam melaksanakan kegiatan positif yang ada di Pondok.
Pondok Pesantren Al Hilal senantiasa melaksanakan berbagai macam kegiatan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.
Berbagai kegiatan pun tengah dilaksanakan baik oleh para santri maupun pengurus Pondok Pesantren dan LAZISWAF Pesantren Al Hilal.
Untuk mengisi hari-hari selama bulan suci Ramadhan, Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon melaksanakan kegiatan Pesantren Kilat bersama-sama.
Insya Allah di bulan yang suci ini kegiatan di Pondok Pesantren dan Rumah Tahfidz Al Hilal akan terus berjalan untuk menghidupkan bulan Ramadhan dengan penuh kemuliaan.
Seperti di Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon, Insya Allah selama bulan suci Ramadhan Kegiatan Pesantren Kilat akan dilaksanakan selalu.
Telah dimulai sejak Senin (04/04/2022), selama kegiatan Pesantren Kilat Ramadhan dilaksanakan oleh Santri di Pondok, Buku Ramadhan yang telah dibagikan oleh Asatidz Insya Allah akan menjadi alat penunjang mereka untuk menghidupkan Ramadhan yang penuh berkah.
Masya Allah tabarakallah, sungguh luar biasa ya kegiatan yang ada di pondok Pesantren Al Hilal!
Tak kalah menyenangkannya dengan kegiatan di Pondok Pesantren Al Hilal lainnya, kegiatan di Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon juga sangat menyenangkan.
Meskipun kegiatan tersebut merupakan kegiatan Pesantren Kilat, namun selama kegiatan juga para santri sangat menikmatinya. Suasana pun kian cair selama kegiatan berlangsung.
Sesi tanya jawab merupakan hal yang paling disukai oleh para santri. Saat asatidz mengajukan pertanyaan, para santri pun sangat antusias untuk berlomba-lomba menjawab pertanyaan tersebut.
Mari kita doakan bersama-sama agar program-program serta kegiatan yang ada di seluruh Pondok Pesantren Al Hilal senantiasa dilaksanakan dengan baik.
Tentunya, kegiatan pun dapat lebih inspratif dan inovatif lagi. Sehingga, para santri pun dapat selalu produktif di sela-sela kesehariannya menjalankan ibadah puasa Ramadhan. Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin.
Youtube: Pesantren Yatim Alhilal
Penulis: Aisyah
Penulis:
Nafisah Samratul
Content Writter at Pesantren al-Hilal