Mengintip Kegiatan Tasmiul Quran yang Menjadi Rutinitas Bulanan Santri Tahfidz Pesantren Al Hilal

Tahukah Sahabat Al Hilal? Tasmi Al Quran merupakan salah satu rutinitas yang wajib diikuti oleh seluruh santri Tahfidz Pesantren dan Rumah Tahfidz Al Hilal. Kegiatan ini sangat diperlukan untuk mengevaluasi kualitas hafalan yang telah dimiliki oleh para santri Tahfidz.

Seperti yang dilaksanakan pada Jum’at (30/12/22) oleh para Santri Tahfidz Pesantren Al Hilal 7 Cipadung Wetan.

Kegiatan Tasmiul Quran yang Menjad Rutinitas Bulanan Santri
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Pada kegiatan ini seluruh Santri Tahfidz dituntut untuk bisa melantunkan seluruh hafalan Al Quran yang mereka miliki dengan sebaik dan selancar mungkin di hadapan Asatidz, Asatidzah beserta teman lainnya.

Jika hafalan telah dibacakan dengan baik dan lancar maka santri pun dinyatakan lulus dan mereka pun diperbolehkan untuk menambah hafalan baru. Namun sebaliknya, jika tidak lulus karena hafalan yang dibacakan tidak sebaik dan selancar sesuai standar yang telah ditentukan oleh Asatidz dan Asatidzah, maka santri tersebut harus mengulang hafalannya kembali hingga baik dan lancar sehingga nantinya ia dapat melanjutkan hafalannya.

Kegiatan Tasmi’ul Quran ini dilaksanakan hampir setiap bulan oleh seluruh Pondok Pesantren dan Rumah Tahfidz Al Hilal. Para santri terlihat begitu antusias melantunkan hafalannya. Hal ini tercermin dari kesungguhan mereka saat melantunkan ayat-ayat suci Al Quran yang telah mereka hafalkan.

Kegiatan Tasmiul Quran yang Menjad Rutinitas Bulanan Santri
Dokumentasi pesantrenalhilal.com

Tasmi’ul Quran ini dilaksanakan supaya para santri bisa memperkuat hafalannya dan menjadi salah satu motivasi untuk santri lainnya. Biasanya kegiatan ini tak hanya menjadi salah satu syarat agar para santri bisa melanjutkan hafalannya menuju hafalan surat baru, tetapi juga untuk menjadi salah satu sarana melatih life skill dan kekuatan mental para santri agar kelak mereka terbiasa tampil di depan umum khususnya dalam keterampilan Public Speaking.

Akan tetapi, sejatinya agenda kegiatan ini senantiasa dilaksanakan guna mengasah atau mengevaluasi kualitas dan kuantitas hafalan masing-masing santri. Dapat dikatakan, kegiatan ini juga sebagai penguji hafalan para santri.

Masya Allah Tabarakallah, semangat terus ya adik-adik santri!

Youtube: Pesantren Yatim Alhilal

Penulis: Elis Parwati

Penulis:

author

Nafisah Samratul

Content Writter at Pesantren al-Hilal

Related Posts

×