Berbagai kegiatan senantiasa tengah dilaksanakan oleh Rumah Tahfidz dan Pondok Pesantren Al Hilal 1 hingga 8. Tentunya, dengan penuh semangat dan suka cita, para santri dan santriwati senantiasa mengikuti berbagai kegiatan tersebut dengan baik.

Pastinya, para santri dan santriwati sangat antusias dan bersemangat. Berbagai kegiatan di Pondok senantiasa dilaksanakan oleh para santri Penghafal Quran Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru.

Suasana Belajar dan Mengaji Santri Rumah Tahfidz Al Hilal 5
Suasana Belajar dan Mengaji Santri Rumah Tahfidz Al Hilal 5

Alhamdulillah wa syukurillah kegiatan Belajar dan Mengaji Santri Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru kembali dilaksanakan. Tahukah Sahabat Al Hilal? Kegiatan Belajar di Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru senantiasa rutin dilaksanakan setiap Senin hingga Jumat.

Kegiatan belajar dan mengaji yang dilaksanakan di Rumah Tahfidz Al Hilal 5 pasirbiru pada Kamis (15/09/2022), Dimulai dengan doa bersama, hingga membaca surat pendek Al Quran, dan Murojaah. Santri Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru pun kembali menyetorkan hafalannya kepada Asatidz di Pondok

Insya Allah kegiatan belajar mengajar dan mengaji para Penghafal Quran Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru pun dilaksanakan pada Senin-Jumat setiap pekannya dan seperti biasa, dibagi menjadi beberapa kelompok untuk mengantisipasi kerumunan tentunya.

Suasana Belajar dan Mengaji Santri Rumah Tahfidz Al Hilal 5
Suasana Belajar dan Mengaji Santri Rumah Tahfidz Al Hilal 5

Dimulai pada sore hari, para santri mengawali kegiatan dengan berdoa bersama-sama agar kegiatan belajar mengajar pun dapat senantiasa lancar. Hingga pada petang pun tiba, kegiatan pun kembali ditutup dengan doa bersama kembali setelah sebelumnya juga melaksanakan solat berjamaah di pondok. Dan para santri Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru pun pulang ke rumah masing-masing.

Masya Allah tabarakallah, terus semangat untuk menggali lebih banyak ilmu-ilmu Agama di Pondok ya Adik-Adik Santri!

Mari kita do’akan bersama-sama agar para santri dapat senantiasa bersemangat untuk melakukan kegiatan belajar mengajar di Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru. Baik itu mulai dari melakukan do’a bersama, belajar mengajar seperti biasa hingga mengaji.

Insya Allah, ilmu yang mereka dapatkan akan sangat bermanfaat baik itu untuk diri mereka sendiri, keluarga dan masyarakat sekitar.

Youtube: Pesantren Yatim Alhilal

Penulis: Aisyah

×