Sabtu (16/04/2022) HMP PGSD (Himpunan Pendidikan Guru Sekolah Dasar) Penjas UPI telah melakukan kegiatan Bakti Amaliah kepada para Santri Yatim dan Santri Penghafal Quran Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong.
Kegiatan ini dilakukan di Pondok Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong, yang terletak di Jalan Sarikaso No.12, Sarijadi, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat 40152.
Alhamdulillah, meskipun pandemi masih berlangsung, tetapi kegiatan ini masih bisa dilaksanakan secara offline.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menjalin silaturahmi serta menebar kasih sayang dan berbagai manfaat di bulan suci Ramadhan.
Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 14.00 WIB hingga pukul 19.30 WIB. Dengan diikuti oleh kurang lebih 30 Santri Yatim dan Santri Penghafal Quran di Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong dari yang masih duduk di bangku kelas 2 Sekolah Dasar hingga kelas 5 Sekolah Dasar. Alhamdulillah, kegiatan ini berlangsung dengan lancar.
Dalam rangka menebar berbagai manfaat kepada seluruh masyarakat, melalui kegiatan ini kakak-kakak dermawan dari Himapsi PGSD UPI mengajak para santri untuk menonton Film Animasi yang terkenal di kalangan anak-anak yaitu Film Nusa dan Rara.
Disini mereka dipertontonkan film Nusa dan Rara yang bertema tentang bulan Ramadhan. Tak hanya berbagi kebahagiaan, tetapi juga sedekah ilmu. Melalui film ini kakak-kakak Himapsi PGSD juga banyak mengajarkan berbagai macam pelajaran yang wajib dipelajari oleh para santri di bulan suci Ramadhan.
Tidak hanya menonton Film Animasi, para santri juga diajak untuk bermain games. Hal ini dilakukan untuk mengurangi kejenuhan adik-adik santri selama mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan ini ditutup dengan acara buka bersama seluruh Santri Yatim dan Santri Penghafal Al-Quran di Pondok Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong.
Pimpinan dan Pengajar Pondok Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong sangat berterima kasih kepada dermawan dari Himapsi PGSD UPI atas semangat dan dedikasi kegiatan “Menjalin Silaturahmi, Menebar Kasih di Bulan Suci Ramadhan” untuk 30 santri Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong.
Mahasiswa juga memberikan berbagai pengajaran berupa ilmu-ilmu pengetahuan seputar bulan Ramadhan yang diharapkan dapat menambah wawasan ilmu pengetahuan adik-adik santri di Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong.
Masya Allah Tabarakallah
Youtube: Pesantren Yatim Alhilal
Penulis : Elis Parwati
Penulis:
Nafisah Samratul
Content Writter at Pesantren al-Hilal