Alhamdulillah wa syukurillah, pada Jum’at sore (03/06/2022), Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasir Biru salah satu cabang dari Pesantren Yatim Al Hilal telah sukses menggelar acara Tasmi’ Hafalan al-Quran di Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Cililin yang berlokasi di Jalan Manisi Samping Perumahan Raoseun, Kelurahan Pasir Biru, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung.

Tasmi’ ini merupakan kegiatan ujian Tahfidz (menghafal) Quran yang dilakukan dengan memperdengarlan bacaan al-Quran tanpa kesalahan di hadapan para penguji yang terdiri dari Asatidz-Asatidzah Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasir Biru. Dilaksanakan secara rutin setiap bulannya, setelah para santri menyetorkan hafalannya kepada para pengajar.

Tasmi Quran Juz 30 Dua Santri Hebat Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasir Biru
Tasmi Quran Juz 30 Dua Santri Hebat Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasir Biru

Sekali duduk, santri yang memang sudah dijadwalkan untuk tasmi’ ditunjuk untuk mentasmi’kan hafalannya secara bergilir.

Berdasarkan laporan dari Ustadz Abnu selaku salah satu pengurus di Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasir Biru, penyelenggaraan Tasmi’ al-Quran yang dilaksanakan pada Jum’at sore (03/06/2022) pukul 16.00 – 17.00 WIB ini telah terlaksana tanpa kendala.

Diikuti oleh dua santri hebat Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasir Biru yakni Ananda Rasya Desrian dan Adinda Zalfa Jihaan Afifah. Uniknya keduanya pun masih berumur 10 Tahun. Dengan melantunkan ayat al-Quran Juz 30 di hadapan para santri dan Asatidz Asatidzah Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasir Biru.

Kegiatan ini merupakan program yang sangat penting bagi seorang Tahfidz karena Tasmi’ juga merupakan salah satu syarat untuk bisa diwisuda. Berlangsung selama satu jam, dengan disimak langsung oleh para santri lainnya.

Dilaksanakan dalam rangka untuk mengamalkan hafalannya dan sebagai persiapan para santri untuk mensyiarkan al-Quran di masyarakat nanti. Tujuan diadakannya kegiatan ini juga untuk mendidik para santri agar selalu menjaga dan memperkuat hafalan al-Qurannya.

Tasmi Quran Juz 30 Dua Santri Hebat Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasir Biru
Tasmi Quran Juz 30 Dua Santri Hebat Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasir Biru

Dengan diadakannya kegiatan Tasmi’ ini diharapkan dapat menjadi salah satu ihtiar untuk menjaga hafalan para santri dan mendongkrak terus semangat para santri supaya bertekad untuk menjaga dan menambah jumlah hafalan al-Quran.

Semoga saja setelah para santri menyelesaikan hafalan seluruh juz al-Quran, tak hanya mampu menghafalkan isinya saja, tetapi juga bisa menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari dan menjadikan al-Quran sebagai pedoman hidup sebagaimana yang diajarkan oleh Rasulullah SAW.

Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.

Masya Allah Tabarakallah, semangat terus, ya adik-adik santri Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasir Biru!

Youtube: Pesantren Yatim Alhilal

Penulis: Elis Parwati

×