Pembukaan Dan Pengarahan Untuk Tahun Ajaran Baru Santri

PESANTREN AL HILAL – Alhamdulillah, setelah para santri menikmati liburan yang kurang lebih dilaksanakan selama dua minggu.

Akhirnya, Senin (18/01/2021) santri serta para pengurus Pesantren Al Hilal 1 Cililin Kembali menjalani rutinitas Kegiatan Belajar Mengajar Kembali.

Dalam menikmati liburannya, para santri diperbolehkan pulang ke rumah masing-masing dan tidak berada di pondok.

Mengingat kita semua sedang dihadapkan dengan wabah virus COVID-19, sebagai upaya pencegahan dan juga agar santri lebih menikmati liburan akhir semesternya Bersama dengan keluarga di rumah.

Pembukaan serta pengarahan yang dipimpin langsung oleh pengurus Pesantren Al Hilal 1 Cililin, Ustadz Ferry.

Setelah pembukaan serta pengarahan ajaran tahun baru santri yang diarahkan langsung oleh ustadz Ferry, para santri langsung memulai Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) saat itu juga.

Pembukaan Dan Pengarahan Untuk Tahun Ajaran Baru Santri

Sebelum para santri melaksanakan KBM secara tatap muka, seluruh santri diwajibkan untuk melaksanakan rapid test.

Tentunya karena agar seluruh santri yang tiba di pondok sudah dipastikan sehat untuk melaksanakan kegiatan belajar secara tatap muka.

Pimpinan Pondok Pesantren Al Hilal saat dikonfirmasi mengungkapkan untuk kelas tetap dilakukan seperti biasa, jam belajar juga 8 jam per hari.

Perubahan peraturan sejak pandemi COVID-19, wajib menjaga jarak untuk santri maupun Ustadz.

“Walaupun tatap muka, tetap harus melakukan protokol Kesehatan seperti menjaga jarak. Keluarga juga dilarang besuk, jadi akses dari luar tidak ada. Tidak ada jam kunjungan, tidak ada antar barang. Ya kalau uang saku ditransfer jadi dibeli dari dalam pondok,”

Ustadz Arif, Pengurus Pesantren Al Hilal
×